TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Ulangan 32:15

Konteks
32:15 Lalu menjadi gemuklah 1  o  Yesyurun, p  dan menendang ke belakang, --bertambah gemuk engkau, gendut dan tambun--dan ia meninggalkan q  Allah yang telah menjadikan dia, ia memandang rendah gunung batu r  keselamatannya.

Mazmur 18:47

Konteks
18:47 (18-48) Allah, yang telah mengadakan pembalasan k  bagiku, yang telah menaklukkan bangsa-bangsa l  ke bawah kuasaku,

Mazmur 38:1

Konteks
Doa pada waktu sakit
38:1 Mazmur Daud pada waktu mempersembahkan korban peringatan. (38-2) TUHAN, janganlah menghukum aku 2  dalam geram-Mu, dan janganlah menghajar aku dalam kepanasan murka-Mu; b 

Mikha 7:7

Konteks
Pengharapan baru bagi Sion
7:7 Tetapi aku ini akan menunggu-nunggu r  TUHAN 3 , akan mengharapkan s  Allah yang menyelamatkan aku; Allahku akan mendengarkan t  aku!
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[32:15]  1 Full Life : MENJADI GEMUKLAH.

Nas : Ul 32:15

Kemakmuran menjadi faktor utama yang mengakibatkan Israel melupakan Allah dan melakukan penyembahan berhala (bd. Ul 8:7-20). Sejarah telah menunjukkan berkali-kali bahwa pada saat-saat senang dan makmur, umat Allah paling mudah melupakan Allah dan berhenti mencari wajah-Nya. Akan tetapi, selama keadaan yang buruk dan tidak menguntungkan, umat Allah lebih mungkin menghampiri Allah dengan sungguh-sungguh serta memohon pertolongan-Nya (bd. kitab Hakim-Hakim).

[38:1]  2 Full Life : JANGANLAH MENGHUKUM AKU.

Nas : Mazm 38:2-23

Mazmur ini adalah doa yang sangat sedih agar Allah menghentikan hukuman atas dosa. Daud dikuasai oleh kesadaran akan murka Allah (ayat Mazm 38:2-3). Tubuhnya tersiksa oleh penyakit dan kekuatan yang makin lemah (ayat Mazm 38:4-11), dan ia mengetahui bahwa penderitaan ini adalah akibat dari kebodohan dosanya sendiri (ayat Mazm 38:4-6,19). Dia menerima hukuman ini, mengakui dosanya, dan mengharapkan pertolongan dan keselamatan dari Allah (ayat Mazm 38:19,22-23). Doa ini boleh dipergunakan oleh semua orang yang telah berbuat dosa dan menderita dari rasa bersalah, penyesalan, dan hukuman Allah.

[7:7]  3 Full Life : AKU INI AKAN MENUNGGU-NUNGGU TUHAN.

Nas : Mi 7:7

Di tengah-tengah masyarakat yang secara moral sakit, Mikha mengandalkan Allah dan janji-janji-Nya. Dia tahu bahwa Allah akan menopang dirinya, pada suatu hari melaksanakan hukuman atas semua kejahatan, dan menjadikan keadilan berkuasa (ayat Mi 7:9).

  1. 1) Allah memanggil orang percaya di dalam Kristus untuk hidup "sebagai anak-anak Allah yang tidak bercela di tengah-tengah angkatan yang bengkok hatinya dan yang sesat ini, sehingga kamu bercahaya di antara mereka seperti bintang-bintang di dunia" (Fili 2:15).
  2. 2) Sekalipun kejahatan bisa meningkat dan masyarakat bisa makin hancur, kita dapat menawarkan karunia keselamatan Allah kepada semua orang yang mau mendengar, sementara kita berdoa dan berjaga untuk hari itu bila Dia akan meluruskan segala sesuatu (bd. ayat Mi 7:15-20).



TIP #01: Selamat Datang di Antarmuka dan Sistem Belajar Alkitab SABDA™!! [SEMUA]
dibuat dalam 0.03 detik
dipersembahkan oleh YLSA